Minggu, 02/08/2015, 08:25:52
SSB Dewantara Permalukan Perseka Karawang 3-1
Laporan Takwo Heriyanto

Para pemain SSB Dewantara foto bersama sebelum bertanding (Foto: Takwo Heryanto)

Panturanews (Brebes) - SSB Dewantara FC sukses mempermalukan tuan rumah Perseka Karawang dalam laga tour perdananya, yang berlangsung di Stadion Singa Perbangsa Karawang, Jawa Barat, Minggu 2 Agustus 2015 sore. Klub lokal yang berada di Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah ini, berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas tuan rumah.

Dibabak pertama, gol perdana berhasil dicetak oleh Rowi, salah satu pemain striker SSB Dewantara dimenit 25, memanfaatkan bola liar di depan gawang tuan rumah. Namun, menjelang turun minum tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Memasuki babak kedua, anak-anak SSB Dewantara yang sebagiannya masuk di Puslatda Persab Brebes ini, mencoba merubah formasi dengan pola 4-3-3 atas instruksi pelatihnya, Heri Yulianto. Hasilnya, setelah salah satu pemain striker masuk, Super Mario, SSB Dewantara kembali mencatatkan skornya melalui Rowi di menit 55.Gol kedua tersebut diperoleh atas hasil kerjasama apik dengan gelandang serang, Irkham.

Tidak puas dengan skor sementara 2-1, pasukan Aan, panggilan Heri Yulianto, kembali menambah gol ke gawang klub amatir yang pada tahun lalu mengikuti Liga Nusantara melalui Super Mario. Hingga peluit berakhirnya pertandingan persahabatan ini, kedudukan tetap 3-1 untuk kemenangan SSB Dewantara.

Pelatih SSB Dewantara FC, Aan mengatakan, pihaknya tidak menyangka dengan kemenangan anak-anak asuhnya atas tuan rumah. Pasalnya, tuan rumah adalah salah satu klub amatir yang mungkin sudah memiliki jam terbang cukup tinggi dalam berlatih.

"Tentu saya puas dengan kemenangan tour perdana atas tuan rumah dalam laga persahabatan ini," ujar Aan yang juga Asisten Pelatih Puslatda Persab Brebes.

Dia mengatakan, SSB Dewantara FC selanjutnya berencana akan menjalani tour yang kedua untuk mencari tambahan ilmu sepakbola. "Untuk tour yang kedua, rencana kalau tidak ke Salatiga ke Magelang, Jawa Tengah," tandasnya.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita