Sabtu, 24/02/2018, 07:51:37
BPBD Kendal Kirim Satgas PB ke Losari Brebes
LAPORAN ADANG PURNOMO

Tim Satgas PB Kendal droping makanan dan obat-obatan di Desa Babakan, Losari bersama Banser Brebes (Foto: Dok/Adang)

PanturaNews (Kendal) - Bencana banjir yang melanda Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, belum juga usai. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, memberangkatkan tim Satgas Penanggulangan Bencana (PB) ke lokasi banjir di Kecamatan Losari, Kabupaten Brebes, Jumat 23 Februari 2018 pukul 19.00 WIB.

BPBD Kabupaten Kendal mengirimkan Tim Satgas PB sebanyak 4 personil yaitu M. Syaiful, Yoga Saputra, Hirno Eko Santoro dan Sandi Setiawan.

Menurut Kalak BPBD Kabupaten Kendal, Drs. Sigit Sulistyo menyampaikan, dalam misi kemanusiaan kali ini Tim Satgas PB bekerja dengan sekuat tenaga dan kemampuan yang dimiliki. "Salam tangguh Salam kemanusian".

Informasi yang berhasil dihimpun PanturaNews dari posko penanggulangan bencana BPBD Kabupaten Kendal, Tim ke Brebes dengan membawa peralatan yang diperlukan dalam proses evakuasi, seperti perahu karet dan alat penunjang lainnya.

Setelah melakukan koordinasi dengan Kalak BPBD Kabupaten Brebes, Eko Andalas dan Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti, Tim Satgas PB BPBD Kabupaten Kendal langsung diarahkan menuju kantor Kecamatan Losari untuk untuk mengevakuasi warga yang menjadi korban banjir.

Tim berhasil melakukan evakuasi warga di Desa Pekauman, Kecamatan Losari, dimana ketinggian airnya mencapai 50 - 70 cm. Tim berhasil mengevakuasi 1 orang lansia (perempuan) umur 70 tahun dalam kondisi sakit.

Setelah itu untuk sementara proses evakuasi dihentikan sementara oleh Camat Losari, dan tim istirahat di Kantor Kecamatan Tanjung. Selanjutnya Tim Satgas kembali ke BPBD Kabupaten Brebes untuk melakukan koordinasi dan petunjuk berikutnya.

TIM Satgas PB pada Sabtu 24 Februari 2018 pukul 13.08 WIB, meninggalkan Desa Babakan, Kecamatan Losari untuk melanjutkan dropping makanan, obat-obatan dan mengawal dokter ke Desa Kecipir, Kecamatan Losari.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita