Rabu, 08/08/2018, 16:27:47
Penyandang Disabilitas di Brebes Dapat Bantuan
LAPORAN ZAENAL MUTTAQIEN

Camat Sirampog Munaedi SH (paling kanan) didampingi Plt Kabid Rebsos Dinsos Brebes, Dra Mutamimah MH (tengah) secara simbolis menyerahkan bantuan untuk penyandang disabilitas (Foto: Zaenal Muttaqin)

PanturaNews (Brebes) - Sebanyak 250 penyandang disabilitas atau cacat fisik di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, mendapat bantuan keuangan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

Plt Kabid Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Brebes, Dra Mutamimah MH mengatakan, bantuan masing-masing sebesar Rp 1 juta tersebut sebagai bagian dari program Pendidikan dan Pelatihan bagi Penyandang Cacat dan eks Trauma tahun 2018 yang bertujuan agar penyandang disabilitas memiliki keterampilan dan mampu hidup mandiri.

"Program ini untuk memberikan pendidikan dan pelatihan agar para penyandang disabilitas mampu hidup mandiri," katanya saat acara penyerahan bantuan di Kecamatan Sirampog, Rabu 08 Agustus 2018.

Menurutnya, bantuan keuangan bersifat stimulan untuk mendukung keterampilan dan usaha para penyandang disabilitas. Termasuk diantaranya dapat digunakan untuk modal usaha.

"Sebelumnya mereka dimotivasi dan dilatih untuk dapat mandiri dan juga didukung dengan pemberian modal atau uang untuk stimulan," kata Mutamimah.

Dikatakan, bantuan diberikan kepada 250 penyandang disabilitas yang ada di lima kecamatan. Yakni, Sirampog, Tonjong, Jatibarang, Tanjung dan Loasi an masing-masing kecamatan 50 orang penyandang disabilitas.

"Bantuan bersumber dari APBD 2018 untuk lima kecamatan tiap kecamatan ada 50 orang," kata Mutamimah.

Ditambahkan, para penyandang disabilitas yang mendapatkan bantuan merupakan usulan melalui Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan juga Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) yang ada di tiap kecamatan. Data yang diusulkab tersebut dilakukan verifikasi oleh Dinas Sosial dan diberi bantuan.

Camat Sirampog, Munaedi SH yang hadir pada acara penyerahan tersebut mengapresiasi adanya bantuan untuk penyandang disabilitas di wilayah kerjanya. Diharapkan bantuan keuangan dan pelatihan dapat bermasnfaat dan mendorong untuk dapat mandiri.

"Meski mengalami disabilitas tapi tetap dapat hidup mandiri dan harapan kami bantuan tersebut benar-benar dapat bermanfaat," katanya saat menyampaikan sambutan.

Diharapkan pula, bantuan akan terus berlanjut, terutama bantuan lat bantu bagi penyandang disabilitas. Seperti kursi roda, alat bantu dengar atau lainnya.

"Bantuan alat bantu akan sangat bermanfaat seitdaknya dapat meringankan beban atau mempermudah saat beraktivitas bagi penyandang disabilitas," pungkasnya.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita