Gedung Wanita Rirehab Tapi Tidak Respentatif
LAPORAN NINO MOEBI
Senin, 09/07/2018, 23:14:31 WIB

Rehab gedung kesenian Kota Tegal dalam pengerjaan (Foto: Nino)

PanturaNews (Tegal) - Gedung Wanita yang berlokasi di Jalan Dr Setiabudi Kota Tegal, Jawa Tengah, sebelumnya bernama Gedung PKK. Gedung tersebut dulu juga pernah buat sekretariat Dewan Kesenian, kini sedang menjalani rehab yang ternyata tidak respentatif.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Dewan Kesenian Kota Tegal (DKKT), Yono Daryono, Minggu 9 Juli 2018 kemarin.

Menurut Yono Daryono, dulu nama gedung PKK atau gedung Wanita lalu oleh teman-teman seniman diklaim dan dirubah namanya menjadi Gedung Kesenian.

"Sebelum dibongkar ada yang minta saran kepada saya, bagaimana kalau gedung kesenian direhab total, aku bilang setuju. Berikutnya ada informasi namanya bukan lagi gedung Kesenian tetapi gedung serba guna," tutur Yono Daryono.

Yono Daryono setuju saja pembangunan gedung serba guna tahap II Tahun 2018 yang menelan biaya Rp 7.299.996.000 proyek milik Dinas Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata Kota Tegal, dengan catatan panggung preseniumnya layak untuk pentas seni pertujukan, jangan seperti gedung kesenian lama berapa kali direhab tetapi tidak layak untuk pentas seni pertunjukan.

Pembangunan gedung serba guna pembangunan rahap pertama selesai kini lagi diteruskan pembangunan tahap kedua  meliputi interior menyeluruh.

"Dari pengamatan saya gedung ini hanya layak untuk acara resrepsi pernikahan atau rapat kantoran. Walaupun namanya gedung serba guna tetapi tidak representatif sebagai gedung pertunjukan, karena bangunan panggung presenium tidak ada sayap-sayap untuk keluar masuknya pemain, sekaligus sebagai gambaran ruang tak terbatas, terlalu banyak pilar dan menghalangi sudut pandang," pungkas Daryono.